Satlantas Polres Kobar Amankan Sepeda Motor Knalpot Brong di Saat Satlantas Kobar Ops Yustisi

    Satlantas Polres Kobar Amankan Sepeda Motor Knalpot Brong di Saat Satlantas Kobar Ops Yustisi

    PANGKALAN BUN - Seorang pengendara sepeda motor harus diamankan ke kesatuan lalu lintas karena memakai knalpot brong (tidak standar).

    Ketika dikonfirmasi, Kaurmintu Satlantas Polres Kotawaringin Barat (Kobar), Ipda Eko Julianto pun membenarkan hal tersebut, Minggu (18/04/2021) pagi.

    "Jadi pemuda ini memang kami amankan karena kedapatan sedang mengendarai sepeda motor dengan knalpot yang bukan standar pabrik, " ucapnya.

    Diterangkannya, sepeda motor merk Suzuki jenis Satria warna merah tersebut diamankan ketika sedang digelarmya Operasi Yustisi yang berlangsung di Jalan Pasanah Kota Pangkalan Bun.

    "Pada kesempatan yang baik ini, kami dari Satlantas Polres Kobar mengimbau kepada seluruh pengendara maupun masyarakat lainnya untuk bersama - sama menciptakan Kamseltibcarlantas, " ujarnya.

    "Disamping itu, dengan masih berlangsungnya Operasi Keselamatan Telabang 2021, mari kita patuhi rambu - rambu lalu lintas, selalu membawa kelengkapan administrasi dan memakai kendaraan bermotor sesuai spesikasi, " pungkasnya. (saleh)

    Update

    Update

    Artikel Sebelumnya

    Polres Brebes Bagikan Takjil Disela Operasi...

    Artikel Berikutnya

    Transaksi Exspor - Impor PT.Sinar Laut ...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Untuk mengantisipasi terjadinya Kenakalan Remaja (Tawuran), Anggota Polsek Tirtajaya melaksanakan Bimbingan dan Penyuluhan (Binluh) kepada Siswa/Siswi Smkn 1 Tirtajaya
    Bantuan Bencana Banjir, PIK2 Salurkan Ribuan Paket Beras untuk Dua Desa di Tangerang
    Jalin Tali Silaturahmi Dengan Warga Bhabinkamtibmas Polsek Rengasdengklok Giat Sambang Warga Desa Binaan
    Peringati Hari Juang TNI AD, Korem 083/Bdj Gelar Ziarah Rombongan di TMP Untung Suropati
    Perkuat Kesiapsiagaan Bencana di Bahodopi, PT Vale Serahkan Bantuan Perlengkapan Penyelamatan Melalui Program PPM 2024

    Ikuti Kami