Babinsa Koramil 03 Kuala Kencana Beri Materi Wasbang ke Siswa Baru SMK N 1 Kuala Kencana

    Babinsa Koramil 03 Kuala Kencana Beri Materi Wasbang ke Siswa Baru SMK N 1 Kuala Kencana

    Timika - - - Mewakili Danramil 1710-03/Kuala Kencana Kapten Inf Gertaim Pakpahan, Babinsa Serma Frans Dekme dan Sertu Situmorang memberikan materi Wawasan Kebangsaan (Wasbang) kepada siswa dan siswi baru SMK N 1 Kuala Kencana, Kamis (13/7/2023). Kegiatan pemberian materi Wasbang dalam rangka Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) bagi siswa baru ini, dilakukan Babinsa Koramil 1710-03/Kuala Kencana di SMK N 1 Kuala Kencana, Distrik Kuala Kencana, Kab. Mimika.

    Saat memberikan materi Wasbang, Serma Frans Dekme dan Sertu Situmorang mengajak siswa dan siswi SMK Kuala Kencana untuk menghindarkan diri dari hal-hal yang bersifat radikalisme, serta tidak melupakan Ideologi yang sudah terkandung dalam Ideologi Bangsa Indonesia.

    Selanjutnya, menghimbau agar seluruh siswa dan siswi untuk menjauhi semua perbuatan tidak baik yang dapat menghancurkan masa depan, seperti narkoba, minuman keras, perkelahian antar pelajar, pergaulan bebas dan hal negatif lainnya.

    Diakhir materi Wasbangnya, Serma Frans Dekme dan Sertu Situmorang berpesan kepada seluruh siswa dan siswi SMK Kuala Kencana untuk rajin belajar, taat kepada orang tua/guru, serta menjadi suri tauladan bagi keluarga maupun orang lain.(***)

     

    Ahmad Rohanda

    Ahmad Rohanda

    Artikel Sebelumnya

    Dr. Ing. Ilham Habibie: International University...

    Artikel Berikutnya

    Hendri Kampai: Macan Versus Banteng di Antara...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Anggota Polsek Tirtajaya Tingkatkan Patroli Prekat guna Antisipasi Kenakalan Remaja di Pemukiman Penduduk pada malam hari
    Pelayanan Unit Lantas Polsek Cikampek Cegah Kemacetan di Bawah Fly Over Cikampek 
    Piket Patroli dan Lantas Lakukan Giat Gatur Arulin Guna Antisipasi Kecamatan di Lampu Merah Tanjungpura Karawang
    Anggota Polsek Tirtajaya Ciptakan Keamanan di Bank BRI Unit Pisangsambo
    Anggota Polsek Tirtajaya melaksanakan razia Minuman keras (Miras) terutama Miras Oplosan di Toko Jamu di Wilayah Tirtajaya

    Ikuti Kami